Penyabab Cacat Pada Kulit Hewan Industri Kulit

Kulit binatang sangat besar manfaatnya dan tinggi nilai harganya dalam
pembuatan produk dari kulit untuk kebutuhan manusia. Karena besarnya manfaat
dan tingginya harga kuiit binatang ini, maka faktor-faktor yang mempengaruhi
peternakan hewan terhadap kualitas kulit binatang perlu diperhatikan, seperti
pengaruh iklim, perkembangbiakan, makanan ternak, perawatan, dsb. Uraian
berikut menjelaskan ada beberapa faktor yang berkaitan dengan kualitas kulit
binatang agar tidak mengalami kecacatan dan berkualitas baik.

1. Pengaruh usaha ternak terhadap kualitas kulit
Pada dasarnya usaha peternakan ditujukan untuk menghasilkan bahan
makanan berupa daging, susu, bagi kebutuhan manusia. Akan tetapi usaha,
usaha peternakan juga bisa menghasilkan kulit yang merupakan komoditas
unggulan dan sejajar dengan hasil yang berupa bahan makanan. Karena
harganya yang cukup tinggi, maka sekarang usaha peterna kan juga sangat
memperhatikan faktor-faktor yang bisa meningkatkan kualitas kulit.

2. Pengaruh Keadaan Kulit terhadap Kualitas Kulit
Kulit yang berkualitas baik adalah kulit yang dihasilkan dari hewan yang
sehat dan gizinya baik, sehingga menghasilkan kulit yang lemas dan dapat
dilipat. Sedangkan kulit yang kualitasnya kurang adalah kulit yang dihasilkan dari
hewan yang sakit atau kondisinya tidak sehat, sehingga kondisi kulit menjadi
kaku dan kering. Bila kita memotong hewan yang akan diambil dagingnya, maka
hewan tersebut harus dalam keadaan sehat, sehingga kulitnya pun berkualitas
baik.

3. Pengaruh Iklim terhadap Kualitas Kulit
Temperatur, tekanan udara, kelembaban dan sebagainya merupakan
faktor-faktor yang periu diperhatikan sebagai pengaruh iklim terhadap kualitas
kulit. Peternakan hewan yang bertujuan untuk menghasilkan kulit binatang
harus memperhatikan faktor-faktor tersebut agar kualitas kulit yang dihasilkan
tetap baik. Setiap daerah mempunyai iklimnya sendiri, sehingga temak yang
kulitnya akan diambil harus dipelihara sesuai dengan iklim yang cocok
untuknya.

4. Pengaruh Adaptasi terhadap Kualitas Kulit
Perpindahan tempat akan berpengaruh terhadap hewan yang kulitnya
akan diambil. Ada kalanya hewan tidak tahan terhadap bibit penyakit yang ada
pada suatu daerah tempat ia berpindah. Hewan yang terkena penyakit akan
menghasilkan kulit yang tidak berkualitas juga. Untuk itu, adaptasi hewan
terhadap tempat baru juga harus mendapatkan perhatian.

5. Pengaruh Makanan terhadap Kualitas Kulit
Makanan yang baik akan berpengaruh terhadap berat badan hewan dan
kesehatannya. Berat badan hewan berpengaruh terhadap kualitas kulit yang
dihasilkannya.

6. Pengaruh Perawatan terhadap Kualitas Kulit
Kerusakan kulit juga merupakan akibat dari perawatan yang tidak baik
terhadap hewan. Hal hal yang menyebabkan nilai kulit menurun misalnya
hewan dicambuk, dipukul, terkena duri atau kawat, terbentur, dan sebagainya.

Perlakuan semacam itu terhadap hewan akan berakibat peradangan atau luka
pada kulit hewan, sehingga pada proses penyamakan akan menimbulkan
tanda atau cacat yang mengurangi kualitas kulit.

Dalam penentuan kualitas kulit hewan, di samping faktor-faktor yang
disebutkan di atas, ada faktor-faktor lain yang juga menentukan, yaitu
pemotongan hewan, pengulitan dan proses penyamakan.

Contoh-contoh penurunan kualitas kulit yang menyebabkan kecacatan
kulit antara lain:

1. Pemeliharaan
Hewan tidak dirawat dengan baik
Kesehatan hewan tidak diperhatikan

2. Makanan
Hewan tidak mendapatkan makanan secara teratur
Makanan hewan tidak bergizi

3. Perlakuan
Hewan dicambuk sampai luka
Hewan luka karena penyakit
Hewan tidak diobati

4. Pengulitan
Cara pengulitan hewan tidak benar
Pisau sayat tidak tajam/tumpul

5. Penyamakan
Proses pengawetan yang tidak benar
Terjadinya kesalahan pada proses penyamakan

0 comments:

Post a Comment

~ Silahkan berkomentar dengan baik dan sopan
~ Silahkan tinggalkan link untuk Kunjungan balik
~ Jangan gunakan kata-kata yang mengandung Menghina dan Kata sara
~ Jadilah bloger yang baik dengan mencantumkan alamat sumber saat pembuat artikel
~ Gunakan Anonimous jika tidak punya account
~ Trimakasih atas kunjungan nya

handapeunpost